Sabtu, Desember 14, 2024
BerandaSARJANA (S1/S2)Lowongan Kerja Konsulat Jenderal Republik Indonesia

Lowongan Kerja

Lowongan Kerja Konsulat Jenderal Republik Indonesia

Lowongan Kerja Konsulat Jenderal Republik Indonesia. Konsulat Jenderal Republik Indonesia di Johor Bahru merupakan perwakilan konsuler Indonesia yang berada di Johor Bahru, Malaysia. Sebuah perwakilan pada tingkat konsulat dibuka di Johor Bahru pertama kali pada tanggal 11 Maret 1996

Informasi lowongan kerja menjadi salah satu informasi penting bagi para pencari kerja, serta bagi perusahaan. Gokerja.id sebagai salah satu portal online yang berfokus pada media informasi seputar lowongan pekerjaan di Indonesia. Gokerja.id hadir dengan tujuan menjadi salah satu media informasi yang terpercaya untuk mempermudah Jobseker mendapat informasi pekerjaan & untuk mempercepat rekruiter mendapatkan kadidat yang sesuai.

Buat kalian para jobseker sebelum melamar baiknya baca dengan baik informasi lowongan kerja yang ada, pahami isinya dan pastikan kalian sesuai dengan kualifikasi yang dibutuhkan. Jangan lupa pula untuk mengikuti tata cara pendaftaran yang telah di tentukan oleh rekruter. Tahapan melamar kerja umumnya ada 3 : Pendaftaran (CV dan kelengkapan sesuai kualifikasi), Seleksi Tes (), dan Tahap akhir . di kelas karir, semua hal, Psikotes dan kunci jawaban interview bisa kalian pelajari didan bisa di order dengan .

Lowongan Kerja Konsulat Jenderal Republik Indonesia

Berikut ini adalah informasi lowongan kerja Konsulat Jenderal Republik Indonesia , baca dengan baik posisi dan kualifikasi serta tata cara pendaftarannya.


Staf Fungsi Imigrasi

Syarat Umum :

  • Laki-laki atau Perempuan usia minimal 22 (dua pulu dua) tahun pada bulan Agustus 2022
  • Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki status Permanent Resident atau Warga Negara Malaysia
  • Pendidikan minimal D-3 (diploma degree) atau S-1/Sarjana (bachelor degree)
  • Sehat jasmani dan rohani serta bebas dari narkotika dan obat-obatan terlarang (dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari dokter)
  • Mampu berbahasa Inggris dan Bahasa Indonesia dengan baik, lisan maupun tulisan
  • Mampu mengoperasikan komputer denga baik khususnya Microsoft Office, Design Graphic dan Canva
  • Mampu mengemudikan kendaraan roda 4 (embat), serta memiliki driving license (SIM) Internasional atau wilayah Malaysia
  • Tidak berstatus pelajar/mahasiswa dan tidak sedang dalam ikatan dinas/kontrak/beasiswa dengan pihak lain maupun menjadi anggota partai politik apapun
  • Tidak memiliki catatan kriminal atau sedang dalam peradilan/proses hukum
  • Mampu bekerja sama, disiplin, jujur, mudah menyesuaikan dengan lingkungan baru, dan mampu bekerja di bawah tekanan serta menjaga kerahasiaan pekerjaan
  • Berkepribadian baik, sopan dan santun dan berdedikasi tinggi terhadap pekerjaan serta bersedia bekerja di luar jam kantor dan selalu mematuhi peraturan kerja yang berlaku
  • Memiliki pengetahuan yang luas mengenai wilayah-wilayah pemerintahan dan diplomatik di Malaysia khususnya di Johor, Negeri Sembilan, Melaka & Pahang
  • Bersedia mengikuti seluruh proses tahapan seleksi penerimaan pegawai setempat di KJRI Johar Bahru dan apabila dinyatkan lulusa maka bersedia untuk menandatangani kontak kerja selama 2 (dua) tahun dengan masa percobaan selama 3 (tiga) bulan

Syarat Khusus :

  • Membuat Surat pernyataan kesetiaan dan ketaatan kepada Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara Kesatuan dan Pemerintah Republik Indonesia (khusus Warga Negara Indonesia)
  • Membuat surat pernyataan bukan angota dan/atau pengurus parti politik
  • Membuat surat pernyataan persetujuan bahwa kontrak kerja diatur dan tunduk kepada ketentuan hukum Indonesia dan peraturan perwakilan
  • Menguasai bahasa Inggris, Bahasa Indonesia dan bahasa Melayu secara memadai
  • Mengenai budaya, sejarah dan kebiasaan Indonesia
  • Mampu menjaga rahasia KJRI Johar Bahru dan Negara Indonesia

A. Tata Cara Pengajuan Berkas 

Bagi Warga Negara Indonesia dan Malaysia yang memenuhi persyaratan dan berminat untuk mengikuti seleksi, diwajibkan untuk mengirimkan berkas persyaratan (dalam Bahasa Inggris/Bahasa Indonesia) sebagai berikut:

  • Surat Lamaran (tertulis dan bertanda tangan)
  • Daftar riwayat hidup lengkap (curriculum vitae)
  • 1 (satu) lembar copy ijazah dan transkrip nilai (legalisir)
  • 1 (satu) lembar copy paspor dan kartu ijin tinggal di Malaysia (Permanent Resident) bagi Warga Negara Indonesia
  • 1 (satu) lembar copy ID card bagi Warga Negara Malaysia
  • 1 (satu) lembar copy driving license (SIM) International atau Malaysia yang masih berlaku
  • 1 (satu) lembar sertifikat keahlian yang dimiliki (jika ada)
  • 1 (satu) lembar pas foto berwarna ukuran 4×6
  • Surat keterangan sehat (asli) dari dokter rumah sakit/klinik setempat yang menyatakan bebas dari narkotika dan obat terlarang
  • Seluruh berkas persyaratan dimasukan dalam amplop tertutup dan diberi judul “Lamaran Kerja Calon Pegawai Setempat”, serta dikirimkan ke alamat KKonsulat Jenderal Republik Indonesia Johor Bahru : 46 Jalan Taat of Jl Tun Abdul Razak, Bandaraya Johor Bahru 80100, Johor. Scan dokumen berkas lamaran agar dikirimkan melalaui alamat email: johorbahru.kjri@kemlu.go.id
  • Berkas lamaran harus sudah diterima oleh Panitia Penerimaan Pegawai Setempat KJRI Johor Bahru paling lambat 25 Agustus 2022
  • Dokumen yang telah disampaikan akan menjadi milik Tim Seleksi Penerimaan Pegawai Setempat KJRI Johor Bahru

B. Tahapan & Jadwal Seleksi

Pelamar dinyatakan lulus seleksi administrasi akan diumumkan pada website KJRI Johor Bahru dan sosial media KJRI Johor Bahru serta dapat mengikuti seleksi tahap berikutnya dengan jadwal sebagai berikut:

  • Seleksi Administrasi : 26-30 Agustus 2022
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi : 31 Agustus 2022
  • Ujian Tertulis : 4 September 2022
  • Ujian Keterampilan : 6 September 2022
  • Wawancara : 8 September 2022

C. Ketentuan Lain-lain 

  • Proses penerimaan Calon Pegawai Setempat KJRI Johor Bahru tidak dipungut biaya
  • KJRI Johor Bahru tidak bertanggungjawab atas pihak-pihak yang mengatasnamakan KJRI Johor Bahru/Panitia Rekrutmen yang menjanjikan kelulusan dengan motif apapun
  • KJRI Johor Bahru tidak menerima pertanyaan secara lisan dan tulisan, seluruh ketentuan mengikuti peraturan seleksi Tim Rekrutmen
  • KJRI Johor Bahru tidak menanggung biaya apapun yang dikeluarkan oleh Peserta rekrutmen terkait dengan proses seleksi penerimaan pegawai setempat
  • Keputusan panitia penerimaan pegawai setempat tidak dapat diganggu gugat dan apabila terdapat pemalsuan informasi atau data diri yang disampaikan oleh peserta, maka tim Rekrutmen berhak mendiskualifikasi atau membatalkan hasil seleksi
  • Informasi lain mengenai tahapan dan pengumuman seleksi dapat diakses di platform media sosial KJRI Johor Bahru

Baca Juga Lowongan Kerja Instansi  Lainnya

Hati-hati terhadap segala jenis penipuan yang mengatasnamakan perusahaan, karena lowongan kerja ini tidak dipungut biaya alias gratis.
Jangan lupa join disini untuk dapat noti loker terbaru

"Yang mau Gabung Kelas Karir biar cepat dapat kerja : "

PERHATIAN! Semua Lowongan Kerja yang ada di gokerja.id tidak dipungut biaya sepeserpun

Agar tidak ketinggalan info loker setiap hari, gabung channel telegram gokerja.id

TERBARU